Warframe game nintendo switch yang seru

10 Game Nintendo Switch yang seru untuk dimainkan

Posted on

Bermain Nintendo Switch dapat menghabiskan waktu luang dan mengusir rasa kebosanan. Apalagi ada banyak game nintendo switch yang keren dan seru untuk dimainkan.

Nama Switch sendiri adalah sebuah konsol permainan video yang diciptakan dan dikembangkan oleh Nintendo. Sesuai dengan namanya yaitu Switch yang berarti dapat berganti mode dari konsol rumah menjadi portabel.

Inovasi ini menjadikan Switch sebagai konsol menakjubkan yang menggabungkan konsep 2 in 1 dengan grafik yang jauh lebih baik pula.

Berikut ini 10 rekomendasi game Nintendo Switch terbaik yang seru untuk dimainkan dengan grafis yang memanjakan mata.

RajaBackLink.com

10 Game Nintendo Switch yang seru untuk dimainkan

1. Wolfenstein II: The New Colossus

Wolfenstein 2 Game Nintendo Switch yang seru

Anda suka game FPS ? Ada game tembak-tembakan yang seru dan bisa anda mainkan secara portabel di Nintendo Switch.

Game ini bernama Wolfenstein II: The New Colossus, dikembangkan oleh MachineGames dan diterbitkan oleh Bethesda Softworks.

Sepanjang permainan anda diharuskan melawan musuh dengan melakukan serangan jarak dekat menggunakan senjata api. Anda sebaiknya berhati-hati karena ada nyawa terbatas dan usahakan mencari paket khusus untuk menambah nyawa agar permainan tetap berlanjut.

Anda juga bisa secara bebas mengganti senjata dan melakukan upgrade yang bisa menciptakan kerusakan dua kali lebih banyak dalam menyerang musuh.

2. Warframe

Warframe game nintendo switch yang seru

Warframe merupakan permainan seru dengan grafis yang bagus. Awalnya memang hanya tersedia di PC namun karena semakin populer akhirnya tersedia juga di Nintendo Switch.

Game online ini semakin lama semakin populer dan ini terbukti pada tahun 2019 lalu tercatat sudah ada lebih dari 50 juta pemain aktif.

Setiap pemain diharuskan untuk bertempur dengan cara menembak serta menyelesaikan setiap misi yang diberikan.

Jika anda sudah mempunyai konsol Nintendo Switch maka wajib mencoba game seru ini. Anda juga bisa ikut bergabung dengan pemain online yang dari Indonesia ke dalam grup Warframe Indonesia Community.

3. DOOM Eternal

DOOM eternal game nintendo switch terbaik yang seru

Masih game berjenis FPS, kali ini bernama DOOM Eternal. Nama game ini tentunya tidak asing lagi bagi anda yang sudah pernah bermain DOOM 2016.

Ya, DOOM Eternal adalah game sekuel dari Doom 2016 yang memberikan sisi cerita lebih menarik dan memberi kejelasan dari DOOM itu sendiri.

Game Nintendo Switch yang seru ini menawarkan fitur yang lebih banyak dengan penambahan kostum baru hingga ragam senjata baru.

Game Switch yang dirilis tahun 2020 ini memang menjanjikan permainan yang seru, namun mengandung unsur kekerasan. Doom Eternal lebih cocok dimainkan untuk orang yang sudah cukup umur dan tidak cocok dimainkan untuk anak kecil karena akan berdampak buruk.

4. Outlast 2

Outlast 2 game nintendo switch yang seru dimainkan

Gambar yang realistis lalu ditambah dengan suasana horor maka lengkap sudah cerita misterius yang menarik dan seru.

Bermain Outlast 2 selain menjadi uji nyali juga bisa terus memacu adrenalin anda karena sensasi yang anda rasakan akan terus tegang sepanjang permainan.

Dengan menggunakan Unreal Engine 3, Outlast 2 memiliki grafis yang realistis. Permainan yang menyajikan konten gore ini mengharuskan pemain untuk berlari dan bersembunyi.

Outlast 2 bisa anda mainkan dalam banyak platform seperti PC, PS4, Xbox, dan tentunya Nintendo Switch yang bisa anda mainkan secara portabel.

5. NBA 2K19

NBA-2K19

Jika anda menyukai permainan bola basket, maka NBA 2K19 sudah pasti menarik untuk dimainkan pada konsol Switch. Tidak seperti kebanyakan game basket lainnya, permainan ini mampu menyajikan tampilan yang lebih alami.

Anda bisa melihatnya dari setiap pemain yang memiliki wajah dan gerakan yang alami dan terlihat seperti nyata. Permainan simulasi bola basket ini dapat memberikan kesan mendalam bagi anda yang benar-benar suka pertandingan olah raga basket.

Salah satu yang menarik dari game basket ini selain tampilan yang realistis yaitu tersedianya fitur story mode. Anda tidak hanya bisa menikmati mode pertandingan biasa, tetapi juga bisa masuk mode story yang seru.

Related Post:  5 Alternatives to Among Us: Similar Social Deduction Games for Fun

Bagi anda penggemar NBA pastinya secara tidak langsung akan ikut hanyut kedalam cerita seakan benar-benar menjadi karakter tersebut.

6. Mario Kart 8 Deluxe

Mario Kart 8 Deluxe Game nintendo switch yang seru

Di dunia ini siapa yang tidak kenal game legendaris yang bernama Mario. Dari zaman konsol lawas Nintendo, permainan ini sudah ada dan terus diperbarui.

Pada konsol Nintendo Switch, Mario Kart 8 Deluxe menawarkan banyak pilihan karakter dan track balapan yang bisa anda coba satu per satu.

Tidak seperti kebanyakan game lain yang ketika tamat lalu selesai, game ini seakan membuat para pemainnya kecanduan untuk terus bermain tanpa rasa bosan.

Dengan grafis yang lebih bagus dan lebih menarik, Mario Kart 8 Deluxe dapat dimainkan melalui konsol Switch setelah sebelumnya hadir untuk nintendo Wii U.

7. Bayonetta 2

Bayonetta 2

Game petualangan yang satu ini wajib anda mainkan di konsol Nintendo Switch. Bayonetta 2 menawarkan petualangan aksi dengan grafis dan visual efek yang bagus.

Setiap pemain diharuskan bertarung dengan serangan kombinasi jarak dekat dan permainan tembak. Setiap pemain akan mendapatkan nilai selama pertempuran.

Sepanjang permainan, anda diharuskan mengalahkan monster dan boss yang anda jumpai di perjalanan.

Game yang dikembangkan oleh PlatinumGames ini telah mendapatkan umpan balik positif dari berbagai kalangan pengguna diseluruh dunia.

8. The Legend Of Zelda: B.O.T.W

The Legend Of Zelda

Nama Zelda tentu sudah tidak asing lagi didengar khususnya bagi anda yang sudah sering main pada konsol lama Nintendo.

Pada Nintendo Switch, permainan Zelda kembali muncul dengan permainan yang berbeda.

The Legend Of Zelda: B.O.T.W tampil dengan cerita yang baru dan karakter yang lebih menarik.

Pemain dapat melakukan beberapa gerakan seperti berlari, berenang dan memanjat. Game petualangan yang seru ini hanya tersedia di konsol Nintendo Switch dan Wii U. Jadi bagi anda yang telah memiliki konsol Switch sebaiknya jangan sampai melewatkan game legenderis ini.

9. Dark Souls Remastered

Dark Souls Remastered

Sesuai dengan namanya yaitu remastered yang berarti masih menggunakan gameplay yang sama dari versi sebelumnya. Bedanya Dark Souls Remastered hadir dengan grafik yang lebih bagus serta beberapa bug yang telah diperbaiki.

Saat ini Dark Souls Remastered telah tersedia di banyak platform seperti PS4, Xbox, dan Nintendo Switch. Jadi pastinya anda bisa memainkan game ini dengan bantuan konsol Switch dimana saja anda berada.

Tidak seperti kebanyakan permainan lainnya yang bisa membuat anda “Fun” , Dark Souls Remastered lebih cenderung membuat anda frustrasi.

Bagaimana tidak frustrasi jika game ini selalu membuat anda gagal berkali-kali selama memainkan permainan ini. Dibutuhkan keahlian khusus untuk menyelesaikan setiap tantangan yang diberikan.

Game ini memang tidak direkomendasikan untuk gamer yang cepat bosan, namun sangat direkomendasikan untuk anda yang suka tantangan. Akan ada kepuasan tersendiri setelah menyelesaikan area atau mengalahkan boss dari setiap permainan.

10. Xenoblade Chronicles 2

Xenoblade Chronicles 2

Xenoblade Chronicles 2 meskipun hadir dengan grafis yang bagus namun bukanlah tipe yang realistis. Game ini lebih menyajikan tampilan dengan pendekatan seperti layaknya anime.

Dalam permainan, anda diharuskan untuk menyerang dan bertahan secara bergantian. Terdapat alur cerita utama yang harus anda selesaikan, namun masih ada ruang tersembunyi yang dapat anda temukan setelah menyelesaikan cerita utama.

Xenoblade Chronicles 2 memang mempunyai daya tarik yang sulit diabaikan begitu saja. Dengan desain karakter yang menggoda serta gameplay yang cukup kompleks menjadikan game Nintendo Switch ini wajib untuk anda coba mainkan.

One thought on “10 Game Nintendo Switch yang seru untuk dimainkan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *