Xiaomi Black Shark 3S, Pesaing Baru Smartphone Gaming

Posted on

Xiaomi pada akhir Juli lalu kembali mengumumkan smartphone barunya yang mana mengincar para penggila game smartphone. Smartphone gaming dengan kualitas flagship ini membawa spek yang tidak main-main. Lalu apa yang menjadi nilai plus dari smartphone gaming bernama Xiaomi Black Shark 3S ini? Kira-kira kapan rilis dan berapa harga yang harus ditebus? Berikut ulasannya.

Desain dan Layar

Xiaomi masih membawakan desain khasnya untuk smartphone ikan hiu ini termasuk unutk varian Pro dan varian standarnya. Warna yang diberikan sebagai pilihan juga ada dua yakni Sky Cloud Black dan satu lagi adalah Crystal Blue. Pilihan yang menarik dan kalem untuk sebuah smartphone gaming yang bodinya memang masih didominasi alumunium ketimbang kaca.

Di sisi layar, Xiaomi Black Shark 3S tampil sempurna dnegan layar berukuran 6,67 inch berjenis AMOLED beresolusi 2K. Layarnya juga sudah mendukung Always On Display, refresh rate hingga 120 Hz, kecerahan hingga 500 nits dan juga sudah mendukung layar HDR10+. Tak hanya itu saja, sensor sidik jarinya juga disematkan dibawah layar sehingga semakin canggih layaknya flagship.

Sisi layar dan juga desain pasti superior apalagi menyandang gemar smartphone gaming yang pastinya harus memanjakan penggunanya untuk urusan gaming dan berbeda dengan smartphone flagship lainnya. 

RajaBackLink.com

Performa

Seperti di sektor desain dan layar, Xiaomi Black Shark 3S juga tidak main-main dalam menyajikan performa dapur pacunya. Black Shark 3S menghadirkan prosesor kasta tertinggi saat ini yakni Snapdragon 865 dengan fabrikasi 7nm+. Tak hanya dapur pacu yang gahar, Xiaomi juga memberikan pilihan RAM yang mendukung performa terbaik smartphonenya.

Janua tersedia satu pilihan ram saja yakni 12 GB. Namun, Xiaomi menyediakan dua pilihan internal yakni 128 GB dan satu lagi 256 GB yang sayangnya tidak disediakan slot untuk memori tambahan. Namun dengan spek tersebut, pastinya sudah sangat cukup untuk menginstal game-game kelas berat sekalipun. 

Related Post:  Rekomendasi Harga HP Android Murah Terbaru 2021

Tambahan fitur lainnya yang akan membantu para gamer adalah keberadaan magnet charger dengan kemampuan hingga 18 W. Namun untuk normalnya, perangkat ini bisa diisi dengan charger Fast Charging 65 W yang dapat mengisi penuh baterainya yang berkapastias 4729 hanya dalam 38 menit saja. Luar biasa bukan?

Kamera

Sisi kamera mungkin menjadi sektor yang paling lemah dibandingkan sektor performa dan sektor desain dan layar. Namun, lemah bukan berarti hasilnya buruk. Smartphone ini masih mengandalkan Triple Cam dengan komposisi kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 13 Mp dan sebuah kamera sensor 5 MP saja.

Untuk kamera depannya, Xiaomi Black Shark 3S mengandalkan sebuah kamera yang berukuran cukup besar yakni 20 MP. Resolusi tersebut sudah dapat diandalkan untuk mendapatkan selfie dengan kualitas gambar yang baik dan tak terkecuali untuk kebutuhan komunikasi seperti video call.

Harga

Dengan spesifikasi unggul untuk sektor layae, desain, fitur dan juga performanya, Xiaomi Black Shark 3S layak untuk kamu pertimbangkan. Apalagi jika kamu merupakan pengguna smartphone yang juga turut mempertimbangkan benchmark, pastinya kamu bertambah mempertimbangkan smartphone ini karena menjadi salah satu yang tertinggi saat ini.

Untuk harganya sendiri di Indonesia belum diberikan secara resmi sebelum peluncurnya di 4 Agustus 2020. Namun, sudah ada prediksi harga yang muncul dari beberapa situs kenamaan yakni smartphone ini akan dijual dengan harga 600 Euro yang mana jika dirupiahkan mencapai angka 10 jutaan rupiah. Bagaimana? Berminat?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *